ba5710ab89f8b9785b59892e3f42485a60c031ba33d1789fd68ba447482eb3e21df77c321b12fdc7

Cara Redirect UC Browser ke Chrome Browser

kareelkunPhoto Ditulis oleh kareelkun
Diposting
Add Comment
Diperbarui
Hallo sobat blogger, kali ini Kareel Blog akan berbagi ilmu tentang mengalihkan browser yang tidak diinginkan ke browser yang disarankan. Baik kita mulai dari penjelasan dahulu sebelum ke topiknya langsung.

Kenapa harus redirect browser?

Tentu sobat blogger pernah mendapatkan pertanyaan tersebut dari para pengunjung blog bukan.
Dan sobat jawab apa ke pengunjung, jawab aja begini;
"Browser itu dari bawaan dilengkapi AdBlock, karena AdBlock ini dapat menutup Iklan yang seharusnya tayang jadi tidak bisa tayang. Tanpa iklan tayang blog kami tidak akan maju "
Nah itu aja jawabnya menurut Kareel Blog, apalgi kalau blog sobat jenis blog download pasti perlu iklan tayang bukan.

Ada beberapa browser yang sudah terpasang langsung AdBlock diantaranya yaitu UC Browser atau sering disebut UCWEB. Sebenarnya masih ada browser lain yang sudah terpasang AdBlock di browsernya. Tapi kali ini saya akan membahas satu browser saja.

Ok sobat blogger, langsung ketopik Cara Redirect UC Browser ke Chrome Browser. Disini saya menggunakan Javascript karena javascript sudah optimal dibuka di browser device manapun. Adapun cara dan langkah untuk mengalihkan UC Browser ke Chrome Browser di blogspot adalah sebagai berikut ini:
  1. Login ke Dasboard Blogger
  2. Cari pilih dan klik menu Tema, maka akan terlihat tema yang sedang dipakai. Disini sobat pilih dan klik Tombol Edit HTML
  3. Di menu Edit HTML sobat arahkan kursor ke kolom kode HTML template lalu tekan tombol CTRL + F (sering disebut pencarian) ketik kode "</head>" tanpa petik dua diatas langsung tekan enter
  4. Jika sudah ketemu kode penutup TAG head "</head>" sekarang sobat Copy kode dibawah ini lalu pastekan tepat diatas kode </head> sebagai
    Contoh:
    <!-- Kode Javascript Redirect -->
    </head>

    Nah Kode Javascript Redirect yang harus sobat Copy dan Paste sebagai berikut:
    <script type='text/javascript'>
    //<![CDATA[
    // Auto Redirect UC Browser to Chrome by KareelKun
    var BlacklistBrowser = navigator.userAgent.search("UCBrowser"); if(BlacklistBrowser>1) { var RedirectToChrome = window.location.assign("googlechrome://navigate?url="+ window.location.href); var activity = RedirectToChrome; document.getElementsByTagName('head')[0].appendChild(activity); }
    //]]>
    </script>
  5. Klik tombol Simpan
  6. Selesai dan Langsung Dicoba buka browser UCWEB di Smartphone

Lalu kenapa google Chrome menjadi tempat untuk Redirect disarankan?

Sejauh ini Google Chrome adalah salah satu browser terbaik yang masih berlaku adil kepada para penulis blog atau situs download. Dan terlihat ringan, ramah dan mudah digunakan. Meskipun UC Browser memiliki kelebihan dalam mempercepat proses download.

Demikian artikel dari saya Cara Redirect UC Browser ke Chrome Browser, Semoga artikel diatas bermanfaat bagi sobat semua. Terima Kasih
View: - Tags: Blogger, Tips dan Trik